Sabtu, 16 Agustus 2014

69, Angka Karma. Kau Dapat Apa yang Kau Beri

Pasca jatuhnya Soeharto-Orde Baru, sekonyong-konyong bangsa ini menjadi bangsa beringas. Tak ada lagi keramahan. Tak muncul lagi kesopan-santunan. Tiba-tiba bangsa ini menjadi kumpulan manusia barbar yang tak lagi bisa bicara satu dengan lainnya. Semua diputuskan sepihak. Holopis kuntul baris dibabat habis. Musyawarah tak tentu arah.

Sampai pada akhirnya seorang anak manusia dari kumpulan kita muncul dan mencoba mengingatkan kembali bangsa ini pada keadaban.


Soesilo Bambang Yudhoyono, sepuluh tahun hidup dalam cercaan. Satu dekade penuh dirundung cacimakian. Tapi dia tetap bertahan dan terus memperlihatkan keramahan. Dia memberikan sedikit pelajaran tentang ingatan: bahwa bangsa ini memang berbeda dan justru itu harus bersatu.

Meski bangsa ini terus hidup dalam kekacauan, dan kicauan (twitter), SBY tetap memberikan angin segar perihal kesantunan. Semua boleh berubah, tapi keselamatan tetap harus diutamakan.

Dan pada akhirnya, selama sepuluh tahun berkuasa, SBY benar-benar memperlihatkan itu semua. Kekeosan hanya terjadi di ruang-ruang publik media sosial. Kerusuhan hanya tersulut di warung kopi dan ruang-ruang diskusi. Pemberontakan hanya mimpi dan imajinasi para akademisi yang sibuk mikirin skripsi, tesis ataupun disertasi. Kehancuran hanya bayangan yang hidup di televisi dan koran. dan SBY tetap berlayar... mengarungi onak dan duri pemerintahan.

Terima kasih kepada SBY, yang telah memperlihatkan keutamaan kesabaran. Andai semua komponen bangsa bisa bersabar sepertimu, tentu sepuluh tahun ini, Indonesia sudah fly by wire!

Kau pantas menyandang #gelar... Bapak Kesabaran.
Kesabaranmu mengimbangi kesabaran Iblis menggoda manusia untuk batal berpuasa... Salute, jenderal!

Binjai, 16 Agustus Tahun Jokowi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tinggalkan Pesan

Disclaimer

Selamat datang di C3 Hujan Tarigan. Semua tulisan yang ada di blog ini dapat diapresiasi secara bebas. Silakan mengutip sebagian atau seluruh tulisan asal dengan catatan menyebutkan nama penulis dan alamat Catatan Catatan Cacat. Terima kasih atas kunjungan Anda. dan jabat erat dari Saya.